Cara Mengecilkan Ukuran Foto dengan Office Picture Manager || Oleh Cecep Wahyudin

Salah satu cara mengecilkan ukuran foto adalah menggunakan program Office Picture Manager.

Sebelumnya, silahkan siapkan foto yang ingin Anda ubah ukurannya. Pastikan juga Program Microsoft Office Picture Manager sudah terinstal di PC. Apabila belum, klik di sini untuk mengunduh dan langkah menginstalnya.

Berikut langkah-langkahnya :
1. Pertama, buka file foto melalui Windows Explorer. Pada file foto yang ingin Anda kecilkan ukurannya KLIK KANAN >> OPEN WITH >> MICROSOFT OFFICE PICTURE MANAGER,

2. Kemudian klik EDIT PICTURES, maka akan muncul menu baru di sebelah kanan kanvas seperti Brightness, Color, Crop, Rotate, dan juga RESIZE. KLIK RESIZE !

3. Setelah klik Resize maka akan muncul beberapa pilihan ukuran termasuk ukuran standar (Predefined width x height) untuk :
Dokumen, Web dan Email. Secara default berukuran sebagai berikut :

Document Large ( 1024 x 768 )
Document Small ( 800 x 600 )
Web Large ( 640 x 480 )
Web Small ( 448 x 336 )
Email Large ( 314 x 235 )
Email Small ( 160 x 160 )

Anda juga bisa mengubah sendiri sesuai keinginan pada CUSTOM WIDTH X HEIGHT.

4. Kini file foto / gambar sudah berubah ukuran menjadi kecil, KLIK FILE >> SAVE untuk menyimpan.

Selamat Mencoba & Semoga Bermanfaat

One Reply to “Cara Mengecilkan Ukuran Foto dengan Office Picture Manager || Oleh Cecep Wahyudin”

  1. Jika langsung klik Save, hasilnya akan mengubah file asli atau file tersebut merupakan copy dari file yang Asli ?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *