Cara Menghilangkan Pop Up Iklan yang Mengganggu di Firefox || Oleh Winata Kusuma

Buat kamu yang menyenangi browsing, pasti pernah mengunjungi situs yang memiliki banyak tampilan iklan. Sebenarnya, sah-sah saja bagi sang pemilik untuk memasangkan iklan di web atau blog-nya. Hanya saja, terkadang iklan yang terpasang di luar batas, sehingga membuat pengunjung merasa kerepotan karena terlalu banyak jumlahnya. Parahnya lagi, ada iklan dalam bentuk pop-up yang memang sangat menganggu kenyamanan pengunjung. Contohnya seperti ini :

Berikut tips untuk menghilangkan pop up iklan dengan menggunakan add on Firefox:

1. Buka Mozilla Firefox

2. Download dan Install Adblock Plus (atau ketik di mesin pencari Google dengan kata kunci adblock plus firefox). Klik pada tombol “Add to Firefox”.

3. Klik tombol Add atau untuk Firefox sebelum versi 57 klik “Install Now”.

4. Setelah selesai, akan muncul Adblock Plus has been added to Firefox. Klik OK. Lakukan restart pada Mozilla Firefox, agar plug-in dapat berjalan dengan sempurna.

Browsing Tenang Privasi Terjaga di Dunia Maya dengan ‘Forget Button’ || Oleh Andika Eka Putra

Pada saat kita berselancar di dunia maya (browsing internet), Mozilla Firefox menyimpan dan mengingat informasi mengenai kunjungan kita ke website mana saja. Pada Lounge di bandara, warnet atau tempat umum dimanapun tentunya kita tidak ingin data kita tersimpan di komputer tersebut untuk menjaga privasi kita.

Agar privasi kita terjaga pada penggunaan Mozilla Firefox ini,  selain Private Browsing ada cara lain yang mudah dan praktis, yaitu dengan mengunakan  Forget Button yang merupakan fitur yang disediakan Mozilla Firefox. Klik tombol menu  New Fx Menu  (ada di pojok kanan) dan Customize di paling bawah.

Dengan Forget Button anda dapat memilih jangka waktu apakah lima menit, dua jam atau 24 jam yang lalu dari Cookies, Windows Tab, dan History Mozilla Firefox tersebut.

 

–Selamat Mencoba, Semoga Bermanfaat–

Private Browsing pada Mozilla Firefox || Oleh John Richardo

Di saat kita berselancar di dunia maya (browsing), Mozilla Firefox mengingat dan menyimpan banyak sekali informasi mengenai website mana dan apa saja yang telah kita kunjungi.

Dalam beberapa kasus kita tidak ingin orang yang memiliki akses dapat melihat informasi / data-data history apa saja yang telah kita kunjungi, misalnya informasi login, remember password, history belanja, dll.

Oleh karena itu Mozilla Firefox mempunyai fitur Private Browsing. Dengan fitur ini, Mozilla Firefox tidak menyimpan data informasi sama sekali dan tidak meninggalkan jejak history apapun mengenai situs yang telah kita kunjungi, dsb.

Cara menggunakan fitur Private Browsing :

  • Buka browser Mozilla Firefox
  • Klik tombol menu  New Fx Menu  (ada di pojok kanan)
  • Klik New Private Window, seperti contoh gambar di bawah

Setelah melakukan langkah – langkah di atas, maka akan muncul tampilan seperti di bawah ini :

Berikut informasi yang tidak akan di simpan oleh Private Browsing :

  • Halaman situs yang dikunjungi
  • Informasi dari Form dan hasil pencarian
  • Passwords
  • List unduhan informasi / data / file
  • Cookies
  • Data cache.

Sekian, semoga bermanfaat