Mengenal Jenis Kerusakan Laptop || Oleh Michael Yudo

Untuk mengetahui lebih jelas berbagai jenis kerusakan laptop yang mungkin anda alami, pojok IT kali ini membahas berbagai jenis indikasi adanya kerusakan pada laptop. Sebagian indikasi kerusakan yang timbul masih dapat diperbaiki atau direparasi. Sementara keluhan lainnya dapat diatasi dengan cara mengganti sparepart yang rusak, agar kembali berfungsi normal seperti semula.

  • Overheating

    Overheating ditandai dengan ciri panas yang berlebihan pada laptop. Ketika casing disentuh akan terasa perbedaan suhu yang begitu tinggi dibandingkan dengan laptop yang bekerja normal. Terutama saat start up (laptop baru dihidupkan) dan mulai digunakan, dalam waktu yang singkat suhu meningkat. Atau ketika komputer dimatikan (shut down). Kerusakan ini dapat diatasi dengan mengganti fan (kipas) atau heatsink dan menambahkan pasta pendingin.

  • Terkena Air

    Bila laptop terkena siraman air : jangan hidupkan laptop, lepas baterai dan keringkan semaksimal mungkin dengan posisi laptop dibalik, agar cairan tidak merembes kemana-mana. Apabila perlu gunakan hair dryer. Segera bawa ke teknisi atau yang lebih ahli, agar dapat dicek lebih lanjut dan bila perlu dibongkar untuk memastikan semua bagian dalam laptop aman, tidak ada sisa air yang dapat menyebabkan kerusakan pada main board, keyboard dan parts lainnya.

  • Keypad dan Touchpad tidak Memberikan Respon

    Keypad atau Touchpad yang tidak berfungsi atau tidak ada respon, dapat diganti. Kerusakan dapat berupa kerusakan pada chip di mainboard atau keyboard itu sendiri yang telah rusak dan harus diganti.

  • Tampilan LCD Blank

    Tidak ada tampilan pada layar laptop, tampilan hitam gelap atau putih, buram atau bergaris. Ada beberapa kemungkinan : masalah pada kabel fleksibel atau layar LCD rusak. Kondisi ini juga dapat ditimbulkan oleh gangguan pada RAM, Hard Disk atau Video Adapter.

  • Baterai tidak Mengisi

    Bila baterai laptop tidak lagi mau mengisi atau tidak bisa di-charge, penyebabnya ada dua kemungkinan : baterai yang memang sudah drop, sehingga harus diganti dengan yang baru atau dengan melakukan install ulang driver.

  • Drive CD/DVD tidak dapat Membaca / Menulis

    Multimedia drive tidak berfungsi, tidak dapat membaca maupun menulis keping CD/DVD. Drive DVD internal pada laptop yang rusak tidak dapat diperbaiki, harus diganti dengan yang baru, atau beli saja drive DVD eksternal, harganya akan lebih murah.

  • Casing / Engsel Laptop Rusak

    Casing retak seringkali terjadi akibat benturan atau laptop terjatuh. Beberapa jenis casing laptop sangat rentan terhadap benturan keras. Salah satu yang membedakan laptop bagus dengan harga yang tinggi dipengaruhi oleh jenis casing yang terpasang. Daya tahan casing aluminium, magnesium alloy tentu berbeda dengan laptop berbahan polycarbonate.

  • Laptop lambat

    Kinerja laptop yang lambat sungguh menyebalkan dan membuat penggunanya darah tinggi. Penyebabnya banyak kemungkinan dan harus dianalisa dengan baik. Bisa karena perangkat lunak atau software, virus, RAM (memory) atau hard disk yang mengalami bad sector.

  • Hard Disk crash

    Hard Disk berisik atau mengeluarkan bunyi tersendat-sendat mengindikasikan motor hard disk tidak bekerja dengan sempurna. Ini adalah ciri-ciri hard disk rusak secara fisik. Kerusakan ini sama sekali tidak dapat diperbaiki dan harus diganti dengan hard disk baru.

  • Laptop tidak bisa Booting / Operating System Crash

    Ketika dihidupkan, laptop tidak bisa masuk ke sistem operasi. Bila hal ini terjadi, ada kemungkinan sistem operasi masih dapat diperbaiki (repair) atau bila gagal di-repair, maka perlu melakukan instalasi ulang sistem operasi. Dalam hal ini anda butuh CD/DVD instalasi sistem operasi.

  • Audio tidak Mengeluarkan Suara

    Audio laptop tidak mengeluarkan suara / menjadi bisu. Ada beberapa kemungkinan : audio disetting mute atau volume terlalu kecil. Dalam kasus ini anda tinggal menyesuaikan audio ke setting normal. Kehilangan suara laptop yang membutuhkan bantuan teknisi adalah ketika speaker rusak, chip audio tidak berfungsi atau masalah driver audio yang terpasang.

  • Kerusakan File Data / Dokumen

Data adalah hal penting yang harus kita jaga. Apabila sampai kehilangan data, maka semua pekerjaan yang anda lakukan selama ini akan sia-sia. Oleh sebab itu melakukan backup data secara berkala adalah tindakan pencegahan yang mutlak harus anda lakukan.

Cara Setting Email Kantor dengan Aplikasi Gmail di Android / iOS || Oleh Cecep Wahyudin

Pada kesempatan kali ini saya ingin menjelaskan cara menghubungkan alamat email kantor ke Gmail di smartphone Android / iOS, agar rekan-rekan dapat ber-email menggunakan handphone.

1. Download aplikasi Google Mail pada Apps store / Play store


2. Buka aplikasi, pilih Settings, lalu pilih Add account.

3. Pilih opsi Personal (IMAP/POP3). Masukkan alamat email dan pilih manual setup. Jika diminta memilih jenis account, rekan-rekan bisa memilih antara IMAP/POP3. Perbedaannya ada pada sinkronisasi pesan

4. Masukkan password, klik Next. Lalu masukkan detail konfigurasi berikut :

  • Incoming settings:
  1. IMAP Server : mail.sadikungroup.com
  2. Port : 995
  3. Security : SSL
  • Outgoing settings:
  1. SMTP Server : mail.sadikungroup.com
  2. Port : 465
  3. Security : SSL (accept all certificate)
  4. Centang ‘require sign-in’
  5. username: (account email Anda)
  6. password: *password email Anda*

 

Selamat Mencoba & Semoga bermanfaat

5 Tips Membersihkan dan Mempercepat Performa PC / Laptop || Oleh Michael Yudo

Terkadang PC / laptop yang kamu gunakan tidak berjalan secepat yang diharapkan, ketika dibutuhkan pada saat mendesak. Tidak peduli pengguna Mac atau Windows, saat PC / laptop tidak berada dalam performa yang prima, sementara ada pekerjaan yang harus segera diselesaikan, maka hal itu bisa menjadi musibah. Jangan pernah malas untuk membersihkan, baik di dalam maupun di luar PC / laptop. Maksudnya di luar adalah membersihkan debu yang menempel di perangkat PC / laptop. Sedangkan untuk membersihkan PC / laptop dari dalam, tipsnya sebagai berikut :

  1. Mengatur Segalanya Pengalaman dalam menggunakan komputer mungkin dapat memperlambat PC / laptop, terutama jika sudah banyak melakukan klik menuju folder atau data, hanya untuk mencari sebuah file. Langkah pertama untuk mengatasi lambatnya PC / laptop adalah dengan meminimalisir human error. Artinya file yang sering digunakan dikelompokkan dalam satu folder terpisah. Kamu bisa menggunakan Grid wallpaper atau folder tersendiri.

  2. Buang yang tidak digunakan Jalankan Disk Cleanup, agar mendapatkan ruang kosong di hard drive, sehingga performa komputer dapat ditingkatkan. Buang data dan file yang tidak berguna di komputer seperti temporary file, file duplikat, file hasil download, dan software tidak penting lainnya di PC / laptop. Dalam hal ini dapat pula menggunakan Ccleaner.

  3. Bersihkan dari Virus dan program jahat lainnya Sangat sederhana tetapi wajib dilakukan. Gunakan program untuk menghilangkan spyware, adware, malware dan virus lain yang mengganggu kinerja PC / laptop. Jika sering mengakses internet, gunakan internet security. Jika sering mengolah data, gunakan antivirus.

  4. Defrag Rapikan file menggunakan program defrag. Dengan defrag kamu bisa mendapatkan ruang lebih besar di storage, dan lebih cepat dalam pencarian karena sistem telah dirapikan.

  5. Update versi dari program Dengan mengupdate versi terbaru maka kamu akan mendapatkan perubahan dari program tersebut, sehingga kamu bisa mengakses lebih cepat program tersebut dan mendapatkan fitur baru yang disesuaikan dengan jaman sekarang.

Manfaat On-Screen Keyboard (Solusi Tepat saat Tombol Keyboard Laptop / PC Macet) || Oleh Cecep Wahyudin

 

 

On-Screen Keyboard adalah sebuah aplikasi keyboard yang telah tertanam pada sistem operasi Windows. Artinya tanpa harus menginstal apliakasi ini, anda sekalian bisa langsung memanfaatkanya. Caranya langsung saja :

1. Arahkan kursor ke menu  Start dan klik All Programs

2. Pilih Accessories

3. Pilih Ease Of Acces


4. Klik dan jalankan On-Screen Keyboard, akan muncul tampilan keyboard

Untuk penggunaanya tinggal klik aja huruf atau angka yang tertera di monitor anda. Jika menurut anda cara di atas terlalu rumit, anda juga bisa langsung ketik di menu start On-Screen Keyboard seperti gambar berikut.

 

Selamat Mencoba & Semoga Bermanfaat

4 Cara Mencegah Pencurian ID dan password || Oleh Michael Yudo

Salah satu ancaman yang serius dari tahun ke tahun adalah masalah serangan hacker dan juga ulah usil cyber criminal yang mencoba membobol ID dan password seseorang untuk mendapatkan data pentingnya.

Memang dalam urusan membuat password atau kata kunci untuk sebuah account atau sejenisnya tergolong mudah-mudah sulit.

Untuk itu diperlukan cara tersendiri agar tidak mudah dibobol oleh pihak-pihak yang usil.

Berikut beberapa cara menarik untuk dapat membuat password aman dan meminimalisir kejahatan online :

1. Bersihkan cache dan history di browser

Ada kalanya, Anda harus menggunakan komputer umum seperti di warnet atau milik teman ketika sedang tidak membawa perangkat sendiri untuk mengakses internet.

Untuk itu, setelah selesai penggunaan, disarankan untuk menghapus semua cache dan history di browser yang terletak di bar atas dan di dalam menu Options.

2. Jangan menulis password

Walaupun Anda termasuk orang yang memiliki sifat pelupa, tidak disarankan untuk menuliskan password di lembaran kertas atau menuliskannya kemudian di simpan di perangkat mobile.

Gunakan password yang mudah diingat oleh Anda dan sulit dihapalkan oleh pihak lain, agar pihak lain tidak dapat menyalinnya, sedangkan Anda tetap akan ingat akan password tersebut.

3. Jangan gunakan password yang sama

Di era teknologi dan internet ini, mau tidak mau, Anda harus memiliki banyak account termasuk email, password jejaring sosial, cloud dan lainnya.

Walaupun sulit, hendaknya tidak mengaplikasikan satu password untuk berbagai macam account.

Ciptakan password yang unik untuk setiap account yang Anda punyai.

4. Buat password yang benar-benar unik

Ketika menciptakan satu password, jangan membuat password yang sekiranya dapat ditebak oleh teman, keluarga atau juga para hacker dan cyber criminal.

Password seperti tanggal lahir, nomor rumah, nama hewan peliharaan atau sejenisnya tidak disarankan untuk digunakan.

Untuk itu, dalam menciptakan password hendaknya membuat dengan berbagai macam campuran huruf dan angka.

Jangan gunakan kata-kata umum yang sering muncul dalam kehidupan sehari-hari.

Buatlah password yang berbeda dengan username atau ID dan setiap 30 hari sekali, disarankan untuk menggantinya dengan password yang baru.

Semoga Bermanfaat

Mengubah Lokasi Hasil Download || Oleh Cecep Wahyudin

Pada kesempatan pojok IT kali ini saya akan menjelaskan bagaimana Cara Mengubah Lokasi Hasil Download pada Mozilla FireFox.

Pada penjelasan ini Rekan-rekan dapat memilih lokasi pada komputer / laptop untuk menyimpan hasil download secara default atau memilih tujuan khusus untuk setiap hasil download.

Langkah-langkah sebagai berikut :

1. Buka Mozilla FireFox 

2. Di kanan atas, klik Open menu

3. Klik Option

4. Di bagian “Download“, sesuaikan setelan download

  • Untuk mengubah lokasi download default, klik Browse dan pilih lokasi yang Rekan-rekan inginkan untuk menyimpan file.
  • Atau jika Rekan-rekan lebih suka memilih lokasi tertentu untuk setiap download, centang lingkaran dibawah “Always ask me where to save files” agar setiap ingin mendownload akan tampil pertanyaan tersebut untuk memilih lokasi penyimpanan hasil file yang akan di download.

Selamat Mencoba & Semoga Bermanfaat

Kiat Mengatasi Komputer yang Hang tanpa Ribet || Oleh Michael Yudo

RAM atau processor memiliki kapasitas tertentu. Jika kapasitas RAM besar atau kecepatan processor tinggi, maka penggunaan komputer dapat berjalan dengan lebih lancar. Sebaliknya komputer yang spesifikasinya kurang memadai pasti sering mengalami hang atau program not responding, saat menjalankan berbagai tugas sekaligus. Ini karena kemampuan RAM menjadi menurun, sehingga berpengaruh kepada sistem. Ada banyak penyebab kenapa hal ini bisa terjadi. Apabila Anda mengalami hal tersebut, berikut artikel mengenai cara mengatasi komputer yang hang dengan mudah.

Komputer yang hang pasti akan sangat mengganggu, karena tidak bisa diapa-apakan. Anda tidak bisa menggeser kursor dan lain sebagainya. Kecuali hanya bisa menggunakan bantuan keyboard untuk mematikannya secara paksa. Terkadang memang bisa normal kembali dengan sendirinya, tetapi harus menunggu lama. Hal ini tentu merepotkan dan membuang-buang waktu, terlebih pada saat mengerjakan tugas yang benar-benar penting.

Sebelum membahas cara mengatasinya, terlebih dahulu akan dibahas apa saja yang bisa menyebabkan komputer hang :

  • Terlalu banyak program terinstall

Dengan semakin banyaknya program terinstall, maka kapasitas RAM juga akan semakin berkurang, sehingga kecepatannya juga akan menurun. Semakin banyak program yang terinstall, semakin banyak service yang berjalan pada saat Windows melakukan startup.

  • Kapasitas memori kurang mencukupi

Besarnya kapasitas memori menentukan kecepatan komputer. Semakin kecil kapasitas memory, maka komputer akan bekerja dengan lebih lambat. Agar tidak mengalami hang karena masalah ini, maka Anda harus tahu minimal RAM yang seharusnya terpasang dalam sebuah komputer. Untuk komputer dengan spesifikasi paling rendah seperti laptop dengan OS Windows XP dan processor Intel Pentium 4, maka kapasitas RAM minimalnya 1 GB. Untuk spesifikasi yang lebih tinggi, maka kapasitas minimal RAM harus lebih besar lagi.

 

  • Terdapat masalah pada harddisk

Setelah RAM, harddisk adalah komponen terpenting yang bisa menyebabkan komputer hang. Berbagai masalah pada harddisk antara lain : low space, bad sector atau error, rpm menurun karena usia pakai yang sudah lama dan fragmentasi.

  • Terlalu banyak temporary file

File sementara yang terlalu banyak akan mempengaruhi kinerja komputer. File-file seperti ini akan tersimpan di dalam RAM sehingga tentu saja berpengaruh terhadap kinerja komputer. Jika demikian halnya, Anda harus membersihkan atau menghapusnya. Biasanya file sementara ini terdapat di dua lokasi, yaitu di C:\WINDOWS\Temp dan C:\Documents and Settings\nama_user\Local Settings\Temp.

  • Files system hilang atau corrupt

Hal ini bisa terjadi jika komputer terinfeksi oleh virus sehingga file system hilang dan komputer hang.

 

  • Komputer terserang malware, virus atau spyware

Virus atau malware memang dapat membuat kinerja komputer menurun. sering mengalami hang karena virus berusaha merusak sistem.

Demikian beberapa kemungkinan penyebab komputer menjadi hang atau tidak memberikan respon. Untuk memperbaikinya, simak langkah-langkah di bawah ini :

 

  1. Matikan Komputer Secara Paksa

Apabila memang sudah tidak ada lagi yang dapat dilakukan, maka matikan komputer ldengan melakukan hard shutdown, yaitu dengan menekan tombol Power beberapa saat sampai komputer mati sendiri. Setelah beberapa saat kemudian hidupkan komputer kembali. Atau bisa juga dengan menekan tombol CTRL, ALT dan DEL secara bersamaan. Akan tampil beberapa opsi, pilih saja Shutdown untuk mematikannya atau program tertutup.

 

  1. Tutup Software dengan Task Manager

Apabila penyebab hang adalah salah satu software, maka Anda dapat menutup program tersebut dengan pengaturan pada bagian Task Manager. Cara paling mudah adalah menggunakan keyboard, yaitu menekan tombol CTRL, ALT dan Del sekaligus. Sesudah itu arahkan ke Task Manager. Kemudian pilih software atau program aplikasi mana yang akan ditutup dan klik tombol End Task yang ada di bawah.

  1. Menutup Program

Cara untuk menutup program yang hang adalah dengan menekan dua tombol di keyboard, yaitu Alt dan F4 secara bersamaan. Hal ini dilakukan jika kursor atau mouse sudah tidak bisa lagi digerakkan. Jika masih bisa digerakkan, langsung saja klik tanda silang yang ada pada program.

Selain cara-cara tersebut di atas, ada juga cara lainnya, antara lain :

  • Jika hang terjadi karena permasalahan ada pada harddisk, maka harus diupgrade, lakukan defragmenter secara berkala pada harddisk, dan hindari harddisk dari goncangan, debu dan panas yang berlebihan. Bisa juga dengan melakukan pengaturan dengan cara buka Windows Explorer, kemudian klik kanan pada harddisk dan pilih Properties lalu Tools kemudian Check Now. Lanjutkan dengan mencentang pada opsi Scan for and attempt recovery of bad sector

  • Jika hang terjadi karena banyaknya temporary file yang ada, maka hapuslah file yang ada di dua lokasi yang sudah disebutkan di atas. Setelah itu jalankan program untuk membersihkannya, dengan klik menu Start lalu pilih Run dan ketik cleanmgr kemudian pilih mana drive yang akan dibersihkan.

Demikian langkah-langkah yang dapat dilakukan untuk mengatasi komputer yang hang dengan mudah. Semoga dengan informasi di artikel ini masalah Anda dapat terselesaikan.

Berbagai Format Angka pada OpenOffice Calc || Oleh Junaidi

Secara default OpenOffice Calc tidak memisahkan angka ribuan dengan tanda titik. Meski kita sudah mengetikkan angka 25.000, setelah menekan Enter, hasilnya akan kembali berubah menjadi 25000.


Agar ketika angka 25000 diketikkan dapat menghasilkan 25.000, berikut langkah-langkahnya :


1. Blok cell yang hendak diisi nilai
2. Klik kanan pada blok cell, pilih Format Cells
3. Pada dialog yang muncul, pilih tab Numbers
4. Pada kolom Category, pilih Number.
5. Centang opsi Thousands Separator.
6. Klik OK.

 

Pada kasus yang berbeda, ketika mengetikkan tanggal 02 Desember 2017 dan Enter, malah berubah menjadi 12/12/09? Berikut cara mengganti formatnya :


1. Blok cell yang hendak diisi tanggal
2. Klik kanan pada blok cell, pilih Format Cells
3. Pada dialog yang muncul, pilih tab Numbers
4. Pada kolom Category, pilih Date
5. Pada kolom Format, pilih format tanggal yang diinginkan.
6. Klik OK.

 

 

Contoh kasus terakhir, kita ingin menambah satuan kilogram (kg) pada setiap nilai yang kita ketikkan. Apabila kita langsung mengetik misalnya 12 kg, maka Calc akan menerjemahkannya sebagai teks. Sementara, fungsi matematis seperti penjumlahan tidak bisa diterapkan untuk teks. Berikut langkah mengakalinya :

1. Blok pada cell  yang kita inginkan
2. Klik kanan pada bagian yang diblok, pilih Format Cells
3. Pada dialog yang muncul, pilih tab Numbers
4. Pada catagory pilih User-defined
5. ketik #.#”kg” pada kolom Format code
6. Klik OK.

Untuk satuan cm, lakukan langkah yang sama seperti di atas, tinggal mengganti kg menjadi cm.

 

Selamat Mencoba. Semoga Bermanfaat

 

 

Cara Ampuh Mengatasi Windows Explorer Has Stopped Working || Oleh Michael Yudo

Mungkin anda pernah mengalami masalah seperti ini, ketika sedang asyik bekerja menggunakan aplikasi ataupun membuka folder tertentu, tiba-tiba komputer menampilkan pesan peringatan Windows Explorer has stopped working. Mungkin terlihat sepele, karena dengan memilih opsi kedua yaitu Restart the program pada jendela error yang muncul, masalah selesai hanya dalam beberapa detik. Namun solusi tersebut hanya bersifat sementara dan bila hal ini sering terjadi, maka akan sangat mengganggu kenyamanan menggunakan komputer.

Ada beberapa hal yang bisa menyebabkan masalah ini terjadi, diantaranya :
  1. Driver VGA atau file sistem yang corrupt (rusak).
  2. Komputer terinfeksi virus atau malware.
  3. Ada beberapa program atau aplikasi yang menyebabkan Windows Explorer berhenti bekerja.
Berikut adalah langkah solusinya sesuai dengan petunjuk pada website resmi Microsoft :
  1. Update driver VGA anda.

    Langkah ini dilakukan jika driver VGA anda rusak atau corrupt.

  2. Jalankan System File Checker (SFC)

    Lakukan langkah ini untuk memeriksa file system yang rusak atau hilang pada komputer anda.  Caranya adalah :

    > Klik Start menu, dan ketik cmd di kotak pencarian.
    > Pada kotak hasil pencarian, klik kanan program cmd dan pilih Run as administrator.
    > Pada jendela command prompt, ketik sfc /scannow kemudian tekan enter 
    > Tunggu proses hingga selesai.
    Perintah sfc /scannow akan memindai semua file sistem yang dilindungi, dan mengganti file rusak dengan salinan cache yang terletak di folder terkompresi di C:\Windows\System32\dllcache.

    Jangan tutup jendela Command Prompt sampai terverifikasi 100%. Setelah selesai, restart komputer anda.

  3. Jika cara di atas tidak berhasil, berikutnya adalah scan komputer anda dari virus dan malware.

  4. Jika masih tidak berhasil juga, hidupkan komputer anda dalam safe mode.
    Cara masuk safe mode adalah tekan dan tahan tombol F8 pada keyboard, sebelum logo Windows muncul, setelah komputer dihidupkan.

    Tujuannya adalah untuk memeriksa apakah ada pesan kesalahan yang sama seperti ketika komputer dihidupkan dalam mode normal. Lakukan kegiatan yang sama seperti saat anda mendapatkan pesan kesalahan Windows Explorer has stopped working.

  5. Jika masih mendapatkan pesan error dalam safe mode, kemungkinan ada masalah pada hardware komputer. Lakukan test RAM (Random Access Memory) karena RAM yang rusak juga bisa menyebabkan pesan kesalahan Windows di atas muncul.
Gunakan Windows Memory Diagnostic tool bawaan Windows untuk memeriksa RAM dengan cara :
> Klik Start, pada kotak pencarian ketik Windows Memory Diagnostic
> Klik program Windows Memory Diagnostic

> Setelah Windows Memory Diagnostic muncul, pilih opsi Restart now and check for problems (recommended) 

Jika masih muncul masalah pada windows explorer setelah komputer restart, mungkin diperlukan langkah penggantian RAM.

  • Cek file gambar yang rusak.
    File gambar yang rusak juga bisa menyebabkan masalah pada berhentinya Windows Explorer. Ketika kita membuka sebuah folder dan tiba-tiba muncul pesan Windows Explorer has stopped, mungkin di dalam folder tersebut terdapat file gambar yang rusak.
    Untuk itu perlu dilakukan test sebagai berikut :
    > Tekan tombol Windows + E pada keyboard untuk memunculkan Windows Explorer
    > Klik Organize dan pilih Folder and search options pada menu dropdown yang muncul (atau bisa juga tekan Alt pada keyboard, klik Tools pilih folder options)
    > Pada jendela folder options pilih tab view
    > Beri tanda centang pada opsi Always show icons, never thumbnails 
    > Hilangkan tanda centang pada Display file icon on thumbnails
    > Klik OK untuk menutup jendela folder options.

Sekarang buka folder yang dicurigai berisi file gambar yang rusak. Jika Windows Explorer berhenti bekerja, kemungkinan folder tersebut berisi satu atau lebih gambar yang corrupt atau rusak atau berisi data thumbnail yang rusak. Anda perlu mencari file gambar yang rusak tersebut dan menghapusnya.

Jika pesan kesalahan Windows Explorer has stopped working tetap muncul, bahkan ketika sudah dilakukan langkah menampilkan icon gambar tanpa thumbnail, berarti masalah bukan pada gambar dan anda harus mengembalikan folder options ke pengaturan default.

  • Langkah selanjutnya jika cara diatas tidak menyelesaikan masalah adalah dengan melakukan System Restore untuk mengembalikan kondisi komputer anda, seperti pada saat sebelum pesan error muncul.
  • Mungkin ada baiknya anda melakukan langkah terakhir yaitu install ulang Windows.

Silakan dicoba tips diatas, mungkin dapat menyelesaikan masalah komputer anda.

 

Cara Mudah Cadangkan File Komputer dengan Google Backup and Sync || Oleh Michael Yudo

Salah satu hal penting namun sering diabaikan pengguna komputer adalah melakukan backup data. Banyak orang yang malas dan menganggap proses ini hanya membuang-buang waktu. Padahal melakukan backup data secara rutin sangatlah penting untuk menghindari kehilangan berbagai data yang dimiliki. Ya, jangan sampai menyesal setelah semuanya hilang tidak terselamatkan.

Nah, selain melakukan backup data ke harddisk eksternal, kamu juga dapat melakukan backup ke cloud storage. Salah satu layanan terbaru dari Google ialah Google Backup and Sync.

Google Backup and Sync ini tersedia untuk Mac dan Windows. Kamu dapat membuat seluruh data yang ada di dalam komputer, folder, atau berbagai lokasi spesifik lainnya, bisa dimonitor dan di-backup ke dalam Google Drive.

Seluruh proses backup data ini sangat sederhana. Berikut langkah demi langkahnya :

  • Pertama download di link https://www.google.com/drive/download/ dan install ke komputer.

  • Klik icon Backup and Sync di System Tray yang terletak di kanan bawah dan klik Sign In.

  • Muncul layar pop up dan masuk ke akun Google.

  • Pilih folder mana di komputer yang ingin dicadangkan ke Google Drive. Kamu juga bisa mengatur kualitas foto dan video yang di-upload.

  • Selesai. Backup and Sync akan mengurus sisanya.

Itulah cara mudah backup data dengan Google Backup and Sync. Mencadangkan data tidaklah sulit. Bayangkan saja jika data di komputer tiba-tiba hilang atau terinfeksi virus ransomware. Berapa banyak kerugian yang harus diderita. Jangan biarkan hasil kerja keras berakhir dengan sia-sia dan rajinlah melakukan backup data mulai dari sekarang.